-->

Pesona Alam di Batu

Air-terjun-Coban-Talun-di-Batu-Malang

Sebagai daerah yang sejuk dan berada di daerah ketinggian, daerah Batu Malang juga dianugerahi air terjun yang indah, yakni air terjun Coban Rais dan Coban Talun.

Air terjun Coban Talun di Batu Malang
Air terjun Coban Talun di Batu Malang
Air terjun Coban Rais ini terletak di lereng Gunung Panderman, memiliki ketinggian hingga 20 meter. Perjalanan ke lokasi air terjun ini menyuguhkan Anda suasana khas pegunungan yang kental berbalut udara sejuk cenderung dingin. Sementara air terjun Coban Talun berada di Dusun Junggo, Desa Tulungrejo, Batu.

Sejarah

Songgoriti di Batu Malang

Kota Batu juga memiliki sejumlah peninggalan sejarah yang populer, baik dari masa kerajaan hingga peninggalan Belanda. Salah satu yang populer adalah objek wisata Songgoriti, terkenal dengan peninggalan candi di masa Kerajaan Singosari pada abad ke-10.

Lokasi wisata ini terletak di lembah Gunung Banyak, menyuguhkan Anda nuansa alam yang begitu sejuk dan asri. Di Songgoriti, Anda juga dapat menemukan kolam pemandian air panas, pasar wisata, hingga kios-kios yang menjual aneka souvenir khas Batu Malang.

Kota wisata Batu juga masih memiliki sejumlah tempat menarik, di antaranya alun-alun kota Batu, Batu Night Spectaculer, dan berbagai tempat kuliner khas Batu. Jika Anda tertarik mengeksplorasi desa wisata di Batu Malang, Anda dapat mengunjungi desa wisata Kunkuk, desa wisata Sumber Brantas, dan desa wisata Panderman.

Jika Anda menyukai petualangan atau hiking, maka pendakian ke gunung Kawi, gunung Arjuno Cangar, dan gunung Anjasmoro di Batu merupakan pilihan terbaik. Jika Anda menyukai sepeda gunung, maka rute Batu yang menanjak pun dapat Anda jajal. Sementara untuk kegiatan arum jeram, Anda dapat menjajal rafting di Kaliwatu. Tak kurang dari itu, kegiatan paralayang pun dapat Anda nikmati di kawasan wisata Batu Malang ini, tersedia mulai dari paket basic hingga paket premium.

Sumber: initempatwisata.com
Share on Google Plus

Karawang Sport Portal Berita Olahraga